Tulisan warna warni

Kamis, 01 Mei 2014

Daftar tanaman produktif yang cocok ditanam secara tumpangsari



Berikut adalah daftar beberapa tanaman produktif yang cocok ditanam bersama-sama. Selain mampu menyeimbangkan nutrisi tanah, ada pula tanaman-tanaman yang menjauhkan hama lewat baunya, atau mengundang berbagai jenis hewan yang membantu polinasi atau memangsa serangga-serangga merugikan. Dengan keanekaragaman tanaman di kebun, keanekaragaman fauna pun bisa tercipta, sehingga alam tetap lestari.
Selain melakukan sistem tumpang sari, cobalah membuat beberapa bedeng atau plot sehingga beberapa kombinasi tanaman dapat dirotasi dari musim ke musim. Dengan cara ini, selain sumber makanan beragam, nutrisi tanah seimbang, hama pun bingung mau makan di mana. Kedua hal ini, tumpang sari dan rotasi tanaman, merupakan bagian dari sistem berkebun yang ramah lingkungan.
Selamat menanam!

COMPANION PLANTING – TUMPANG SARI

 1. ALIUM (bawang-bawangan, termasuk daun prei) | membantu: pohon-pohon buah, tomat, cabai, kapsikum, kentang, kubis-kubisan (kol, brokoli, kohlrabi, dll.), wortel | dibantu oleh: wortel | menjauhkan: siput telanjang, kumbang penghisap, lalat wortel, ulat kubis | jangan tanam bersama: kacang-kacangan, polong-polongan, peterseli

 2. ASPARAGUS | membantu: tomat | dibantu oleh: aster, adas, ketumbar, tomat, peterseli, basil (bermacam-macam kemangi), comfrey (Jawa: kompring), bunga tahi ayam, nasturtium | mengundang: berpasangan dengan basil (kemangi) dapat menarik kepik | jangan tanam bersama: bawang-bawangan, kentang, bunga gladiol (sejenis lili)

3. BRASIKA (kubis-kubisan dan sawi-sawian) | membantu: kentang, sereal (jagung, gandum, dll.) | dibantu oleh: tapak dara, adas, bawang-bawangan,rosemary, nasturtium, terbangun (bangun-bangun) | menjauhkan: ulat kawat | jangan tanam bersama: sesawi, tomat, cabai

 4. KACANG-KACANGAN | membantu: bermacam-macam bit atau lobak, kubis-kubisan atau sawi-sawian, wortel, seledri, jagung, timun, terong, selada, polong-polongan, kentang, lobak,rosemarysummer savory, adas, strawberi, mentha | dibantu oleh: terong, summer savory | menjauhkan: kumbang Kalifornia| jangan tanam bersama: tomat, cabai, bawang-bawangan | catatan: akarnya menjadi tempat hidup bakteri-bakteri pengikat nitrogen; membantu menyuburkan beberapa tanaman, namun dapat berlebihan bagi beberapa jenis tanaman lain

 5. BIT (lobak-lobakan) | membantu: kacang jogo, selada, kohlrabi, bawang-bawangan, kubis-kubisan/sawi-sawian | dibantu oleh: catnip, bawang putih, mentha | jangan tanam bersama: koro benguk (saling menghambat pertumbuhan) | catatan: bermanfaat dalam penambahan mineral, khususnya magnesium, bagi tanah melalui daun-daunnya yang membusuk

6. WORTEL | membantu: tomat (namun wortel dapat mengerdil), bawang-bawangan, selada | dibantu oleh: bawang-bawangan (tidak disukai lalat wortel), rosemary,sage, kacang-kacangan (menghasilkan nitrogen yang lebih banyak dibutuhkan wortel ketimbang sayur jenis akar-akaran lain), linum (menghasilkan minyak yang bisa melindungi sayur jenis akar-akaran seperti wortel dari beberapa hama) | mengundang: kepik leher, lalat jala, tawon parasit, tawon jaket kuning, dan tawon-tawon pemangsa hama lainnya (wortel harus dibiarkan berbunga agar dapat mengundang serangga-serangga bermanfaat) | jangan tanam bersama: adas, parsnip, lobak

7. SELEDRI | membantu: tomat | dibantu oleh: bawang daun, kenikir, dahlia, mulut naga | jangan tanam bersama: jagung, aster

 8. JAGUNG | membantu: kacang-kacangan | dibantu oleh: bunga matahari, legume (kacang-kacangan, polong-polongan), labu-labuan (labu, ketimun, melon, dll.), bayam amaranth, tapak dara putih, dieng abang, bunga terompet, peterseli, kentang | jangan tanam bersama: tomat, seledri | catatan: dalam teknik cocok tanam Tiga Saudari, jagung menjadi rambatan bagi kacang-kacangan atau polong-polongan, dan dilindungi dari pemangsa dan kekeringan oleh labu-labuan

9. TIMUN | membantu: jagung | dibantu oleh: nasturtium, lobak-lobakan, bunga tahi ayam, bunga matahari, kacang-kacangan, bit, wortel, adas | mengundang: berbagai kumbang tanah | jangan tanam bersama: tomat, sage

 10. TERONG | membantu: kacang-kacangan, cabai | dibantu oleh: bunga tahi ayam (menghalangi cacing gilig), tarragon, mentha

 11. SELADA / DAUN SLA | membantu: tidak ada | dibantu oleh: lobak, kohlrabi, kacang-kacangan, wortel, mentha (mengusir siput telanjang) | jangan tanam bersama: seledri, kubis, selada air, peterseli

  12. SESAWI | membantu: kubis, bunga kol, lobak, Brussels sprouts, lobak cina | dibantu oleh: tidak ada | mengusir: berbagai hama

13. CABAI | membantu: marjoram manis | dibantu oleh: tomat, tapak dara, petunia | mengundang: ulat tanduk tomat | catatan: Tanaman cabai menyukai kelembaban tinggi, yang bisa dibantu oleh tanaman-tanaman berdaun lebat atau penutup tanah, seperti marjoram dan basil. Cabai juga membutuhkan sinar matahari langsung, namun buahnya dapat rusak olehnya. Beberapa cabai yang tumbuh berdekatan, atau bersama tomat, dapat melindungi buahnya dari paparan sinar matahari, serta meningkatkan kadar kelembaban.

 14. KENTANG – membantu: tidak ada | dibantu oleh: wasabi (meningkatkan ketahanan kentang terhadap penyakit) | jangan tanam bersama: semak laut, wortel, timun, bawang putih, frambosia, labu, bunga matahari, tomat

15. LABU (labu-labuan termasuk gambas, pare, melon, dll.) | membantu: jagung, kacang-kacangan | dibantu oleh: soba, catniptansy, lobak (memerangkap kumbang tanah kuning) | mengundang: laba-laba, kumbang-kumbang tanah

16. LOBAK | membantu: labu-labuan, terong, timun, selada | dibantu oleh: tidak ada | menjauhkan: kumbang tanah kuning, kumbang timun

 17. BAYAM | membantu: tidak ada | dibantu oleh: kacang-kacangan dan polong-polongan (pemberi teduh bagi bayam)

18. TOMAT | membantu: mawar, cabai, asparagus | dibantu oleh: basil (kemangi), oregano, peterseli, wortel, bunga tahi ayam, bawang-bawangan, seledri, tapak dara, petunia, nasturtium, bangun-bangun | jangan tanam bersama: kenari hitam, jagung, adas, kentang, gula bit, sawi-sawian, rosemary | catatan: menanam tomat bersama basil (semacam kemangi) tidak meningkatkan rasa tomat, namun penelitian menunjukkan bahwa menanam keduanya sejauh kurang lebih 25 sentimeter dapat meningkatkan hasil panen tomat hingga 20%


http://permablitzjogja.net/2013/11/29/panduan-tumpang-sari-companion-planting/

0 komentar:

Posting Komentar